Rabu, 01 Februari 2012

Tumor Seberat 44 Kg Berhasil Diangkat


MEDIA PUBLIK - SINTANG. Anda pasti pernah mendengar penyakit tumor. Tapi mungkin baru ini mendengar seberat itu. Tumor seberat 44 kilogram itu diangkat dari dalam perut Suryani, warga Desa Naga Toran, Kayan Hulu, Kabupaten Sintang. Keberhasilan mengangkat tumor yang sudah lima tahun bersarang di perut Suryani, itu merupakan kerja tim medis Rumah Sakit Ade M Djoen Sintang, Rabu (1/2).
Pengangkatan tumor berlangsung sekitar satu jam dengan tim medis berjumlah 10 orang, dan masing-masing dari spesialis bedah kandungan, penyakit dalam, dan anastesi.

Tumor 44 kgKoordinator tim operasi, dr Bambang Supriono, SpOg, mengaku baru kali pertama kali mengangkat tumor seberat 44 kg. ”Ini merupakan pengalaman pertama saya membedah tumor seberat 44 kilo. Bahkan ini juga merupakan kali pertamanya Rumah Sakit Ade Muhammad Djoen Sintang melakukan operasi sebesar ini, biasanya hanya 15-25 kilo,” kata Bambang.

Keberhasilan tim medis disambut haru Ari, suami pasien. Pria 37 tahun ini mengucapkan terima kasih kepada pemerintah kabupaten yang telah membantu pembiayaan sepenuhnya. “Memang kewajiban pemerintahlah untuk membantu orang yang tidak mampu seperti kami,” ujarnya.

Pada tahun 2009 Suryani juga pernah dibawa ke rumah sakit tersebut. Namun lantaran tidak ada dokter ahli dan keterbatasan biaya, maka Suryani dirawat di rumah.

Suryani akan dirawat selama dua hari di rumah sakit setelah menjalani operasi, guna pemulihan. Suryani didiagnosis menderita penyakit kista ovarium selama lima tahun terakhir. Penyakit tersebut mengakibatkan perutnya membesar. Penyakit yang diderita timbul dua tahun pascamelahirkan anak bungsunya yang kini berusia tujuh tahun .(Tim)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar