Selasa, 24 Juli 2012

PARA PENCARI KERJA PENUHI MEDICAL CHECK UP RSUD ULIN BANJARMASIN

Media Publik - Banjarmasin. Pekerjaan yang tetap merupakan sebuah impian bagi setiap insan, dari itu beberapa instansi pemerintah di bulan Juli 2012 ini banyak yang membuka farmasi penerimaan CPNS di instansi masing-masing, khususnya di instansi Kementerian Hukum dan hak Asasi Manusia.

Mereka yang berminat untuk mengajukan lamaran kerja tersebut tentunya sangat banyak melakukan pengorbanan, baik dari segi dana, tenaga, dan pikiran. Seperti halnya dalam pengurusan syarat-syarat yang ditetapkan oleh instansi tersebut diantaranya pengurusan surat keterangan tidak tuli, tidak buta warna, tidak bertato dan tentunya harus berbadan sehat.

Mawar salah satu peminat pencari kerja tersebut mengeluhkan persyaratan yang dibebankan oleh instansi Kementerian Hukum dan hak Asasi Manusia, " Aduh cape banget kesana kesini aku ngurus semua persyaratannya, mana pakai duit lagi, untung-untung ada duit dan pelayanannya baik". ujarnya Mawar kepada wartawan Media Publik, Rabu (25/7) di ruang tunggu Medical Check Up RSUD Ulin Banjarmasin.

Wah bayar lagi..., nech bikin surat keterangan tidak tuli aja terpaksa mengeluarkan duit lagi sebesar Rp 138ribu, untung-untung lulus, mana ngantrinya bukan main. pungkas Mawar. (TIM)

1 komentar: