Jumat, 19 April 2013

DINAS SDA LAKUKAN LOMBA KEBERSIHAN SUNGAI




BERITA MEDIA PUBLIK - BANJARMASIN. Dalam rangka memelihara kebersihan sungai, Dinas Sumber Daya Air dan Drainase merencanakan lomba kebersihan sungai. Lomba, akan digelar per kelurahan.

Kelurahan yang memiliki sungai yang bersih, akan berhak memenangkan hadiah dari Pemko Banjarmasin. Satu tiket keberangkatan umrah, akan jadi hadiah utama dalam lomba kebersihan sungai ini.

Seperti yang diterangkan Kepala Dinas Sumber Daya Air dan Drainase, Muryanta. Ia memastikan hadiah umrah bagi kelurahan dengan kebersihan sungai terbaik sudah disiapkan. Disamping hadiah elektronik lainnya.

Lomba, terangnya, akan dilaksanakan pada tahun ini juga. Untuk kepastian waktunya, Muryanta mengatakan nanti akan diumumkan dan diberitahukan kepada semua lurah dan camat.

"Tahun ini juga, hadiahnya dari pemko," ujarnya yang ditemui di lobi pemko.

Lomba, terangnya, bisa memotivasi masyarakat untuk tetap menjaga sungai. Terbukti dua kawasan yang sebelumnya pernah digelar lomba bersih-bersih sungai, yakni Pasar Lama dan Pekapuran, kini kondisinya membaik.

Usai lomba, masyarakat tetap menjaga kebersihan sungai. "Sekarang tetap dijaga warga. Padahal baru sekali saja lombanya," katanya.

Seorang aktifis lingkungan Aspihani Ideris menyambut baik dengan adanya wacana dari Dinas Sumber Daya Air dan Drainase merencanakan lomba kebersihan sungai. Karena dengan adanya sebuah lomba bersih sungai merupakan salah satu pembelajaran penting untuk masyarakat guna menjaga kebersihan sungai yang selama ini terkesan kotor dengan sampah.

Mudahan-mudahan dengan adanya wacana lomba bersih sungai ini menjadikan kesadaran masyarakat agar kedepannya jangan asal buang sampah ke sungai, artinya bukan hanya diketika lomba saja masyarakat sadar akan kebersihan sungai, melaikan wajib diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, ujarnya.  (TIM)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar